Thursday , 25 April 2024
Indonesia | English
Berita
Berita
Air Purifier | RHVAC Indonesia 2020

Refrigeration & HVAC Indonesia  atau RHVAC Indonesia, adalah pameran teknologi refrigeration & climate control terbesar di Indonesia, biasa diadakan setiap tahun dengan melibatkan para pelaku bisnis penyedia teknologi pendingin, tata udara dan refrigerasi, dan juga pengunjung pameran dari berbagai industri dan negara.

PT Zefa Valindo Jaya sebagai perusahaan yang juga berfokus pada penyediaan teknologi tata udara dan filtrasi udara, dan juga selaku agen tunggal Mirkopor, perusahaan yang memproduksi produk air treatment asal Turki, ikut mengambil bagian dalam pameran tahunan RHVAC Indonesia. 

 

Pandemi Covid-19

Pada oktober 2019 silam, pameran RHVAC Indonesia berlangsung di Jakarta International Expo, Kemayoran, Jakarta. Namun tahun 2020 menjadi tahun yang berbeda. Dunia sedang dihebohkan dengan munculnya varian baru dari virus corona, yaitu virus covid-19 mematikan yang muncul pertama kali di akhir 2019 lalu, tepatnya di kota Wuhan, China.

Virus covid-19 tersebut menyerang sistem pernapasan manusia dan dapat menular lewat droplet, atau partikel air berukuran sangat kecil yang biasa keluar saat batuk dan  bersin. Pencegahan yang dianjurkan oleh badan kesehatan WHO dan pemerintah adalah dengan penggunaan masker dan menghindari kontak dengan kerumunan.

Keadaan ini menyebabkan pameran RHVAC Indonesia 2020 tidak dapat di adakan seperti tahun-tahun sebelumnya, mengingat kebijakan pemerintah Indonesia yang membatasi kerumunan di tempat umum.

 

Virtual Exhibition RHVAC 2020

mia air purifier - ukuran partikel dalam udara dan sistem pernapasan

Dengan menyesuaikan keadaan, pameran RHVAC Indonesia 2020 pun diadakan secara online, melalui aplikasi virtual meeting. Exhibitor yang terlibat dalam RHVAC Indonesia Virtual Exhition, diberikan kesempatan untuk membawakan materi presentasi secara online dengan aplikasi zoom meeting dan di siarkan secara live di YouTube penyelenggara acara.

Pada kesempatan presentasi PT Zefa Valindo Jaya dan Mikropor, Mr Hakan Celik selaku area sales manager Mikropor menjadi pembicara pada virtual technical presentation dengan membawa topik “Importance of The Indoor Air Quality and Key to Prevent Covid-19”, atau “Pentingnya kualitas udara dalam ruangan, dan kunci untuk mencegah Covid-19”.

 

Kualitas udara dalam ruangan dan cara mencegah Covid-19

mia air purifier - airborne diseases virus

Materi presentasi yang dibawakan Mr Hakan sangat berkaitan dengan keadaan dunia yang sedang menghadapi pandemi covid-19.

Pada presentasi tersebut Mr Hakan menjelaskan ukuran partikel-partikel yang dapat dihirup oleh sistem pernapasan manusia, resiko berbagai penyakit pernapasan yang disebabkan polusi / partikel berbahaya yang terhirup, dan fakta bahwa partikel polusi udara dalam ruangan lebih tinggi dan berbahaya dari polusi udara di ruangan terbuka.

Terlebih lagi dengan situasi pandemi covid-19 saat ini, udara dalam ruangan dianjurkan untuk selalu bersih dan sehat, untuk menghindari terjadinya penularan partikel-partikel berbahaya melalui udara.

Cara terbaik yang biasa digunakan gedung komersial untuk memastikan udara dalam ruangan tetap bersih dan sehat adalah menerapkan sistem tata udara dengan FCU, AHU, VRF.

Namun hal tersebut akan telalu berlebihan untuk di terapkan pada ruangan dengan skala area terbatas atau tidak terlalu luas.

 

Air Purifier HEPA H13

mia air purifier - komponen filter hepa

Menurut REHVA Covid-19 Guidance Document, March 17, 2020, salah satu cara memastikan kualitas udara dalam ruangan lebih bersih dan sehat adalah dengan penambahan air cleaner dengan HEPA atau high-MERY filters.

Mikropor yang sudah 20 tahun lebih berpengalaman dalam produksi filter udara atau air filtration memperkenalkan produk air cleaner atau air purifier, yaitu MIA Air Purifier untuk membantu menjaga udara dalam ruangan selalu bersih, sehat, menyaring partikel berbahaya dalam udara. Berbeda dengan air purifier yang biasa ada dipasaran, MIA Air Purifier dilengkap dengan HEPA filter (H13 Class HEPA Filter) yang mampu menyaring partikel hingga berukuran 0,3 mikron. Bahkan MIA Air Purifier dapat di gunakan di ruangan medis sekalipun.

Di akhir presentasi Mr Hakan menampilkan video demo kerja MIA Air Purifier dalam membersihkan asap (smoke test) dalam waktu hanya beberapa detik saja.

Untuk dapat melihat keseluruhan presentasi oleh Mr Hakan, komponen MIA Air dan bagaimana MIA Air Purifier bekerja, dapat dilihat disini.
Untuk mendapatkan MIA Air Purifier hubungi kami atau melalui e-commerce kami di zefatech.id.